Dosen Profesional STAIDA bertambah 4 Orang

Surabaya, 20 Juli 2024

Salah satu ukuran kualitas SDM sebuah perguruan tinggi adalah diukur dengan banyaknya dosen proferional (memiliki sertifikat pendidik) yang dilaksanakan oleh pemerintah, dalam hal ini  STAI Darussalam Nganjuk menjadi bagian wilayah dan wewenang Kopertais IV Surabaya. Pada tahun ini, sebanyak 381 dosen yang telah tersertifikasi pada angkatan 2023 mengikuti acara penandatanganan Pakta Integritas di Surabaya Suites Hotel Jl. Plaza Boulevard Jl. Pemuda No.33 – 37, Embong Kaliasin, Kec. Genteng Surabaya. Acara yang diselenggarakan oleh Kopertais Wilayah IV Surabaya ini berlangsung mulai pukul 07.30 hingga selesai.

Acara dimulai dengan sarapan pagi dari pukul 06.00 hingga 07.30 WIB, yang diikuti oleh seluruh peserta dan panitia. Pukul 07.30 hingga 11.00 WIB, berlangsung penandatanganan Pakta Integritas, penyerahan sertifikat pendidik, dan SK Inpassing Tunjangan. Penandatanganan tersebut dilakukan oleh para dosen yang dipanggil secara bergiliran sesuai perguruan tinggi masing-masing oleh panitia.

Dari 381 dosen yang tersertifikasi, termasuk empat dosen dari Sekolah Tinggi Agama Islam Darussalam (STAIDA) Krempyang Nganjuk, yaitu Dr. H. Syaiful Muda’i, M.Sy., Shohibul Aziz, M.Pd.I., M. Yusuf, S.Pd.I., M.Pd., dan Hafidzul Umami, S.Sy., M.H., dimana dalam acara tersebut hadir pula Ketua STAIDA, Dr. H. M. Burhanudin Ubaidillah, Lc., M.Ag. untuk penandatanganan Pakta Integritas.

Koordinator Kopertais Wilayah IV Surabaya, Prof. Akh. Muzakki, M.Ag, Grad.Dip.SEA, M.Phil, Ph.D, bersama dengan beberapa narasumber lain seperti Dr. H. Ilhamulloh Sumarkan, M.Ag., Dr. H. M. Hasan Ubaidillah, M.Si., Dr. Sri Warjiati, MH., Dr. Ahmad Fauzi, M.Pd., Dr. Ahmad Lubab, M.Si., Dr. Arif Mansyuri, M.Fil.I, dan Aris Fanani, M.Kom, hadir dalam acara ini. Mereka juga turut serta dalam penyerahan sertifikat pendidik kepada para dosen.

Dalam sambutannya, Prof. Akh. Muzakki menekankan pentingnya profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas sebagai pendidik di perguruan tinggi. Beliau berharap dengan adanya penandatanganan Pakta Integritas ini, para dosen dapat semakin termotivasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di PTKIS.

Acara kemudian ditutup pada pukul 11.00 hingga 11.30 WIB oleh Prof. Akh. Muzakki dan beberapa narasumber lainnya, diikuti dengan kegiatan cek out hingga pukul 12.00 WIB. Dengan adanya acara ini, diharapkan para dosen yang telah tersertifikasi dapat menjalankan tugasnya dengan lebih profesional dan berintegritas tinggi, demi peningkatan mutu pendidikan di Indonesia.

Semoga bertambahnya dosen tersertifikasi di STAI Darussalam, semakin menambah kualitas dan keberkahan bagi semuanya. Amiin.